Kisah Rosulullah dan pengemis yahudi buta


Kisah ini tentang bagaimana Rosulullah mengajarkan kita akan arti kasih sayang terhadap semua orang tidak memandang agama, ras, atau suku. Jika ada yang membutuhkan bantuan kita mari kita bantu untuk membagu rasa kasih sayang kita seperti apa yang diajarkan Rosullullah. Dalam suatu kesempatan ini cerita islami akan membagi Kisah Rosulullah dan pengemis yahudi buta yang mungkin sudah terkenal di dunia.


Disuatu pasar yang ramai dengan pembeli dan penjual terdapat seorang pengemis yahudi tua yang meminta belas kasihan kepada setiap orang yang lewat. Setiap ada yang memberinya uang pengemis itu berkata bahwa jangan mendekati muhammad dia itu gila,pembohong, tukang sihir, dan jika mendekatinya kalian akan terpengaruh. Begitu ucap si pengemis kepada setiap orang yang memberinya uang dari waktu ke waktu akhirnya kisah pengemis itu sampai pada telinga Nabi Muhammad SAW dan nabipun ingin segera menemuinya.

Nabi pun mencari pengemis buta tersebut didalam pasar, setelah mencari-cari akhirnya nabi bertemu dengan pengemis tua yang buta ternyata berita tersebut memang benar orang tersebut bercakap buruk tentang Nabi. Nabi pun mendekatinya dan seraya bertanya apakah bapak sudah makan, dan dijawab belum nak sambil pengemis bicara perkataan tadi didepan nabi. Nabi pun tidak marah sedikitpun justru nabi segera bergegas pulang dan bertanya kepada aisyah apakah dirumah ada makanan. Aisyah menjawab tinggal kurma Nabi, akhirnya Nabi pun membawa kurma tersebut untuk pengemis tua tadi.
Dengan halus nabi menyuapi pengemis tua tersebut yang sangat membenci Muhammad tetapi nabi tidak pernah membencinya, Setiap pagi nabi memberi makan pengemis buta tersebut dan pengemispun sudah tau jam berapa saja anak muda itu akan datang. Setelah berjalan lama hingga nabi pun jatuh sakit dan akhirnya meninggal dunia.

Pengemi buta itu menanti kedatangan anak muda yang sering menyuapinya dengan halus dan penuh kasih sayang, tetapi kenapa sudah lama anak muda itu tidak datang kembali. Dilain waktu Abu bakar bertanya kepada Aisyah, Wahai aisyah amal apa yang belum aku kerjakan seperti apa yang dikerjakan Nabi, sungguh semua sudah kau kerjakan wahai abu. tidak puas dengan jawaban aisyah abu bakarpun bertanya kembali Wahai aisyah amal apa yang belum aku kerjakan seperti apa yang dikerjakan Nabi coba kamu ingat kembali, Akhirnya aisyah ingat bahwa nabi setiap pagi memberi makan pengemis buta di ujung jalan pasar.

Mendengar cerita aisyah, abu bakarpun segera kepasar dan mencari pengemis tua itu. Akhirnya abu bakar bertemu seorang pengemis buta tua yang menyeru bahwa muhammad dia itu gila,pembohong, tukang sihir, dan jika mendekatinya kalian akan terpengaruh. abu bakarpun hampir emosi dibuatnya tetapi abu ingin meniru Nabi maka abu mendekat ke pengemis itu dan memberikan makan dengan menyuapinnya. Pengemis itu senang anak muda yang di tunggunya datang, tetapi suapannya berbeda dengan yang dulu.
Baca Juga : Bicara Cinta Part 2 (cewek yang baik itu seperti apa)

Pengemis itu langsung bertanya wahai siapa anda ini dulu suapan tidak sekasar ini?
Aku abu bakar..
Haa abu bakar sang penguasa itu wahai abu kenapa kau kemari.
Aku sahabat anak muda yang biasanya menyuapimu..
Apakah kau tau siapa anak muda tersebut #tanya abu
Siapa wahai Abu..
Dialah orang yang selalu kau hina dan caci.. dialah Muhammad SAW #sambil mencucurkan air mata
dengan terkaget-kaget pengemis itu menangis dan menyesali perkataannya akan keburukan Nabi Muhammad. ternyata anak muda yang dia sayang ternyata orang yg ia benci. tambah menangis pengemis itu..
dan akhirnya pengemis itu menngucap kata sahadat dan masuk agama islam.

sungguh cerita diatas berkisah bahwa Islam merupakan Agama yang penuh dengan kasih sayang dan toleransi terhadap semua agama lainnya.

Oke sekian dulu cerita dari tukik merah semoga mengispirasi kalian semua.

Salam Kisah Teladan............. :)
SHARE

Informasi

  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment

Berkomentarlah dengan baik dan benar demi kelancaran informasi yang didapat, semoga bisa menambah wawasan kalian.

Catatan :
1. Berkomentar dengan relevan sesuai topik
2. Jangan membuat spam pada komentar
3. Jangan menulis komentar yang kotor dan tidak baik
4. Jika Blog kami bermanfaat bagi kalian beri kami Reward dengan kunjungi iklan yang tersedia.

Sekian dan Terima Kasih